
Plt Kepala BKD Riau, Zulkifli Syukur
RIAU1.COM - Usai diterimanya jadwal pelaksanaan ujian seleksi kompetensi bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap II dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau bergerak mempersiapkan tempat pelaksanaan ujian.
"Iya, kita sudah mendapat jadwal pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK tahap II dari BKN. Rentang waktunya itu dimulai dari 17 April sampai 16 Mei 2025," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKD Provinsi Riau, Zulkifli Syukur, awal pekan ini.
Meskipun rentang waktu pelaksanaan telah diterima, Zulkifli menjelaskan bahwa BKD Provinsi Riau belum menerima jadwal pasti mengenai tanggal pelaksanaan ujian untuk wilayah Riau dalam rentang waktu tersebut.
"Tapi kita belum tahu untuk Riau di rentang tanggal berapa? Namun saat ini kita tengah mempersiapkan pengumuman penentuan titik lokasi ujian seleksi kompetensi PPPK tahap," sambung dia.
Zulkifli memaparkan jumlah peserta PPPK tahap II yang akan mengikuti seleksi kompetensi di Provinsi Riau, totalnya ada sebanyak 4.039 orang.
"Rinciannya, peserta terdiri dari 727 tenaga guru, 356 tenaga kesehatan, dan 2.956 tenaga teknis,"ujarnya.
Melihat jumlah peserta yang cukup besar, BKD Provinsi Riau mengambil langkah antisipatif dengan mempersiapkan titik-titik lokasi ujian sejak dini.
"Jadi lumayan banyak. Makanya harus kita siapkan dari sekarang untuk titik ujiannya, sehingga ketika kita mendapat tanggal ujiannya dari BKN sudah siap," sebut Zulkifli.*