Pemko Pekanbaru Dorong Guru PAUD dan SD Tingkatkan Kompetensi

27 April 2025
Wali Kota Agung Nugroho saat Gebyar TK se-Pekanbaru. Foto: Istimewa.

Wali Kota Agung Nugroho saat Gebyar TK se-Pekanbaru. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Para guru, khususnya di tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Sekolah Dasar (SD) didorong untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya. Hal ini dinilai penting agar pendidikan yang diberikan kepada peserta didik dapat berkesinambungan dengan perkembangan zaman.

"Zaman sekarang sudah sangat berubah. Karena itu, para guru perlu terus meningkatkan kualitas diri," kata Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho usai membuka acara Gebyar TK se-Kota Pekanbaru yang digelar di Halaman Kantor Gubernur Riau, Sabtu (26/4/2025).

Acara seperti Gebyar TK se-Kota Pekanbaru juga menjadi wadah yang baik bagi para guru untuk saling bertukar wawasan dan pengalaman. Dengan demikian, kualitas pendidikan di Kota Pekanbaru diharapkan terus meningkat.

Selain bagi para guru, Agung juga menekankan pentingnya acara ini untuk perkembangan peserta didik. Ia berharap anak-anak dapat menyalurkan kreativitas, berbagi pengalaman, dan menunjukkan bakat masing-masing melalui berbagai kompetisi yang diadakan, termasuk di tingkat provinsi dan nasional.

"Acara seperti ini sangat positif untuk anak-anak didik. Mereka bisa berekspresi, berbagi, dan berprestasi," ujarnya.

Apalagi ke depannya, ada kejuaraan yang berjenjang hingga ke tingkat provinsi dan nasional. Jadi, kegiatan ini sangat bagus untuk memotivasi anak didik.